Keunggulan Buah Duku Lampung

Iklan

Keunggulan Buah Duku Lampung

Redaksi
Sabtu, Maret 28, 2015 | 21:22 WIB 0 Views Last Updated 2015-03-28T14:23:49Z

Suaralampung.com, Indonesia memang kaya akan ragam kekayan alam, bahkan kita mengenal beberapa buah buahan yang bahkan menjadi bagian dari budaya masyarakat, sehingga kehidupan sosial disatu daerah menjadi dapat dipengaruhi dan berkembang.

Diantaranya adalah buah Duku, buah ini dapat dijumpai hampir di seluruh wilayah Indonesia dengan berbagai nama. Duku Komring, Duku Padang, Duku Palembang, Duku Kotabumi dan yang terakhir adalah Duku Batanghari Ogan.

Duku jenis ini rasanya manis, tahan lama, buahnya besar besar, bijinya kecil dan rasanya kenyal. Buah Duku Lampung dalam satu pohon yang normal satu pohon duku dapat menghasilkan dua kintal buah duku, satu kintal (100 Kg), dengan harga normal termahal mencapai Rp 12,000 (Dua belas ribu) perkilo gram, paling rendah pada musim raya harganya hanya sekitar Rp 5,000 (Lima ribu).

Pohon duku pada umumnya baru dapat berbuah pada usia 18 hingga 20 tahun untuk buah belajar, pohon duku mampu bertahan pada usia produktif hingga mencapai usia 80 tahun. Kwalitas buah ini sangat dipengaruhi oleh cuaca bila kebutuhan air nya tercukupi maka pohon duku akan berbuah normal, tetapi bila kebutuhan airnya tak tercukupi maka buah duku akan berkurang, hal ini memicu beberapa petani untuk menyiram pohon duku agar tetap berbuah normal.

Pada musim panen raya duku, kehidupan masyarakat banyak yang berubah bahkan menjadi budaya, sebuah kebiasaan yang dilakukan terus menerus hingga jadi budaya, menunggu buah diladang, panen duku, berdagang duku hingga bertukar pikiran mengenai pengelolan duku dari hulu sampai hilir.

Buah duku hanya berbuah satu kali dalam setahun yang disebut dengan panen raya, pada umumnya panen raya buah duku berlangsung antara bulan Desember hinga April, selai pada bulan itu maka buah duku akan sulit diperoleh.

Sumber informasi penduduk Dusun Aabok Empat Kota Bumi Lampung Utara dan Dusun Batang Hari Ogan Pesawaran.

Keterangan gambar : Masyarakat Dusun Sabok Empat Kotabumi, sedang menyortir (memisahkan buah duku yang baik dan yang rusak) pada panen raya duku.

Keterangan gambar : Pohon duku yang sedang berbuah pada panen raya, Buah duku Kota bumi

Keterangan gambar : Buah duku Lampung kwalitas unggul.


Dikirim melalui BlackBerry® dari 3 – Jaringan GSM-Mu

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Keunggulan Buah Duku Lampung

Trending Now

Iklan

iklan