Datsun Lampung Community Jelajahi Alam Kalianda

Iklan

Datsun Lampung Community Jelajahi Alam Kalianda

Redaksi
Minggu, April 17, 2016 | 17:42 WIB 0 Views Last Updated 2016-04-19T11:16:29Z




Suaralampung.com Kalianda : Para pecinta otomotif yang tergabung dalam wadah Datsun Lampung Comuniti (DLC) atau komunitas sesama pemilik kendaraan datsun hari ini mengadakan touring Bersama sesama pengguna Mobil Datsun di Kalianda Lampung Selatan Minggu, (17/04).
Om Feri Kadir Ketua Umum DCL mengatakan kegiatan touring ini merupakan  ajang silahturahmi dalam menjalin keakraban sesama pemilik mobil datsun  dan di ikuti oleh 35 mobil datsun yang ada di Lampung.

Feri menambahkan "Tujuan dalam touring ini adalah untuk mempromosikan wisata yang ada di lampung. Apalagi kita ketahui bahwa wisata di lampung selatan khususnya pantai di sekitaran gunung rajabasa umum nya sangat mempesona nan indah pada kesempatan ini kami akan mampir untuk melihat ke indahan alam yang ada di kalianda seperti pantai canti dan kahay" 

Om roesman salah satu capter (pengurus/anggota) pun mengungkapkan"Harapan kami kedepannya agar setiap kegiatan touring atau gathering bersama para anggota komunitas DLC ada misi sosial yang kami jalankan. Sehingga kegiatan touring tidak hanya sekadar kegiatan jalan-jalan dan kumpul bersama, namun lebih dari itu. Kami ingin kehadiran DLC ini memberikan inspirasi serta manfaat positif untuk Masyarakat dan juga para anggotanya," ujarnya

Terahir menurut Sang ketua umum Ferry Kadir menngatakan "Sebelumnya juga kami mengadakan touring di berbagai daerah yang ada di lampung seperti metro, krui, tanggamus dan tujuan kami sekarang adalah mengeliilingi gunung rajabasa. Semoga kegiatan ini juga bisa menjalin persaudaraan di antara anggota DLC yang ada di lampung khususnya saat yg ada di kalianda", pungkasnya.


Laporan reporter : (ruli/hepzoni/irunbro)

Kegiatan touring DCL Lampung ,singgah di pantai Kahay Kalianda
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Datsun Lampung Community Jelajahi Alam Kalianda

Trending Now

Iklan

iklan