Camat Pasir Sakti Terima Bantuan Sembako Untuk Korban Banjir Dari BMI.

Iklan

Camat Pasir Sakti Terima Bantuan Sembako Untuk Korban Banjir Dari BMI.

Redaksi
Selasa, Maret 07, 2017 | 16:00 WIB 0 Views Last Updated 2017-03-07T09:00:18Z

Suaralampung.Com, Lampung Timur - Yayasan AKRAP (Advokasi Kelompok Rentan Anak Dan Perempuan) Lampung, Salurkan Bantuan berupa sembako kepada korban banjir  di Dusun Umbul Jati Desa Sumur Kucing Kecamatan Pasir Sakti Lampung Timur, (07/03/2017).

Bantuan diserahkan Langsung  oleh Ketua AKRAP Edi Arsadad yang didampingi Divisi Hubungan Kemasyarakatan Supriyono dan diterima oleh  camat Pasir Sakti Titin Wahyuni. 

Dalam keterangannya Titin Wahyuni menyatakan bahwa  banjir yang terjadi di desa Sumur kucing seminggu lalu  sudah mulai surut, Namun warga masih memerlukan bantuan berupa sembako dan obat obatan. 

Pemerintah Kabupaten Lampung Timur melalui Dinas Sosial telah meninjau dan memberikan bantuan, begitu pula dari pihak dermawan . untuk Saat ini yang dibutuhkan warga korban banjir adalah sembako dan obat obatan karena selama beberapa hari ini Warga belum bisa beraktivitas" ujar Titin. 

Lebih lanjut menurut Titin mengucapkan terima kasih kepada Yayasan AKRAP yang telah menyalurkan bantuan dari TKI (tenaga kerja Indonesia), Selanjutnya bantuan tersebut akan disalurkan  kepada warga korban Banjir  di Dusun Pematang panjang dan umbul Jati  Desa Sumur kucing kecamatan Pasir Sakti. 

Ditempat yang sama Edi Arsadad Ketua AKRAP memberikan penjelasan bahwa  bantuan berupa sembako yang Ia bawa adalah Sumbangan dari para pahlawan Devisa yang ada di Luar negeri. 

"Kami hanya punya tenaga sedangkan teman teman pahlawan devisalah yang telah memberikan bantuan tersebut, sehingga kami hanya tinggal menyalurkan saja" terang  Edi.(RAJA)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Camat Pasir Sakti Terima Bantuan Sembako Untuk Korban Banjir Dari BMI.

Trending Now

Iklan

iklan