Inspektorat Melakukan Pendekatan Kepada Kepala Desa Yang Bermasalah.

Iklan

Inspektorat Melakukan Pendekatan Kepada Kepala Desa Yang Bermasalah.

Redaksi
Kamis, Maret 09, 2017 | 22:10 WIB 0 Views Last Updated 2017-03-09T15:10:26Z

Suaralampung.Com, Mesuji - Inspektorat Mesuji melakukan pendekatan kepada kepala desa se-Mesuji yang dinilai bermasalah.Hal itu dilakukan agar pemerintahan di desa terhindar dari potensi pelanggaran hukum.

Dijelaskan Inspektur Mesuji, Supratomo, hingga pihaknya melakukan pendekatan persuasif kepada para kades.

"Kades yang terkait penyelewengan dana Pengembangan Usaha Agribisnis Pedesaan (PUAP) sedang diperiksa Polres Mesuji. Sementara pada kades lain, kami lakukan pendekatan persuasif agar segera menyelesaikan persoalannya," kata inspektur, jumat (09/3/2017).

Di sisi lain, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Mesuji, Budiman Jaya, mengklaim selama ini telah melakukan pembinaan dan monitoring kades. "Kami buka konsultasi 24 jam bagi aparatur desa yang ingin berkonsultasi," kata Budiman.

Masih kata Budiman, Hampir rata-rata pemahaman kades tentang aturan di Mesuji masih kurang baik.(heri)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Inspektorat Melakukan Pendekatan Kepada Kepala Desa Yang Bermasalah.

Trending Now

Iklan

iklan