Pemimpin PNM Cabang Lampung Ingatkan Karyawan Jaga Integritas

Iklan

Pemimpin PNM Cabang Lampung Ingatkan Karyawan Jaga Integritas

Redaksi
Kamis, September 20, 2018 | 14:04 WIB 0 Views Last Updated 2018-09-20T07:05:08Z

Suaralampung.com-Bandar Lampung-PT. Permodalan Nasional Madani (Persero) Cabang Lampung serahkan SK Direksi tentang pengangkatan karyawan tetap kepada 12 Karyawan PNM cabang Lampung yang Loyalitas, berprestasi dan selalu menjaga integritas, SK tersebut di serahkan langsung oleh Pemimpin Cabang ULaMM PNM cabang Lampung Bapak Deden Yoga Nugraha, Bandar Lampung, (20/09/18).

Selain penyerahan SK di acara tersebut dilakukan juga pembacaan sekaligus penandatanganan  pakta integritas dimana pakta integritas tersebut di bacakan oleh bapak Ronald R. Manurung Selaku Manajer Keuangan dan Oprasional, yang di ikuti oleh karyawan penerima SK, sedangkan penandatangan pakta integritas di tandatangani oleh karyawan langsung di hadapan pemimpin cabang dan di saksikan para Manajer dan kepala Seksi serta staf PNM cabang Lampung.

Pemimpin Cabang PNM Bapak Deden Yoga Nugraha mengatakan kepada media '' bahwa SK Direksi pengangkatan tersebut suatu anugrah yang luar biasa buat karyawan yang mendapatkannya di mana dengan mendapatkan SK tersebut kawan-kawan ini artinya sudah sah menjadi karyawan BUMN dan dirinya juga mengingatkan kepada para penerima SK untuk lebih giat lagi membangun PNM-Ulamm cabang Lampung juga menjunjung tinggi nilai - nilai ILMU PADI dan tetap amanah dalam menjalankan tugas, dan kepada karyawan yang belum mendapatkan SK untuk tetap menjaga integritas dan pastinya harus  berprestasi, kesempatan itu selalu ada.

Selain penyerahaan SK Direksi tentang pengangkatan karyawan tetap dan penanda tanganan fakta integritas di acara tersebut PNM cabang Lampung juga memberikan bantuan Bina lingkungan dalam bentuk matrial bangunan yang di serahkan langsung secara simbolis oleh pemimpin cabang serta di terima langsung oleh Ustadz Nur Hidayat pengurus pondok pesantren Syifa'ul Qulub (Tombo Ati) Desa Karang Anyar Kecamatan Jatiagung Lampung Selatan.

Bantuan Binalingkungan ini diperoleh dari penyisihan sebagian gaji karyawan PNM dan Ulamm Cabang Lampung. Bapak Deden Yoga Nugraha menambahkan bantuan yang kami berikan ini adalah sebagai bentuk apresiasi sekaligus rasa syukur kami kepada Allah yang memberikan rezeki melalui kerja keras kami di PNM bukan itu saja bantuan ini juga sebagai bentuk kepedulian kami kepada sesama sekaligus berbagi di 10 Muharam 1440 H.''tutupnya".

Ustadz Nur Hidayat mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada karyawan PNM dan bapak Deden Yoga Nugraha atas bantuan yang di berikan ini semoga bantuan ini dapat kami gunakan serta bermanfaat bagi kami serta menjadi ladang pahala selamanya untuk PNM dan karyawan-karyawati PNM dan PNM makin maju dan jaya di Lampung amin.

Tentang PT Permodalan Nasional Madani (Persero)

PNM merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dibidang ekonomi kerakyatan melalui pembiayaan, pendampingan dan jasa manajemen kepada pelaku usaha ultra mikro, mikro, kecil dan menengah (UMKM).

PNM memiliki dua produk unggulan, yaitu Unit Layanan Modal Mikro (ULaMM) yang khusus memberikan pembiayaan usaha kepada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah yang disertai dengan program Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU). Program PKU memberikan pelatihan, pendampingan serta jasa menajemen kepada nasabah ULaMM yang disesuaikan dengan kebutuhan para nasabah, program ini menjadi keunggulan PNM yang membedakan dengan lembaya pembiayaan lainnya.

Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) merupakan produk pembiayaan usaha yang diberikan kepada kelompok perempuan prasejahtera produktif pelaku usaha ultra mikro.
Saat ini PNM memiliki 2449 kantor layanan, yang terdiri dari 64 kantor cabang PNM, 631 kantor layanan ULaMM dan 1.754 kantor cabang Mekaar. (yoes)



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pemimpin PNM Cabang Lampung Ingatkan Karyawan Jaga Integritas

Trending Now

Iklan

iklan