Simulasi UNBK SMP Negeri 1 Sekampung Udik Berjalan Sesuai Harapan

Iklan

Simulasi UNBK SMP Negeri 1 Sekampung Udik Berjalan Sesuai Harapan

Redaksi
Kamis, Januari 31, 2019 | 12:59 WIB 0 Views Last Updated 2019-01-31T05:59:48Z

Suaralampung.com - Lampung Timur - Sekampung Udik -. Pelaksanaan Simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer di Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN 1) Sekampung Udik Kabupaten Lampung Timur berjalan lancar Sesuai dengan harapan.

Hal itu di ungkapkan Kepala Sekolah SMPN 1 Sekampung udik, A.Heni Setio Rahayu M.pd saat dikunjungi Suaralampung.com di ruang kantornya. Kamis, 31/01/2019.

Heni mengatakan "Pelaksanaan Simulasi UNBK selama empat hari berjalan dengan baik, mulai dari persiapan sampai dengan pelaksanaan yang bisa dilihat saat ini, walaupun di hari pertama sedikit ada kendala karena ada beberapa siswa yang terlambat. Namun di hari selanjutnya dapat berjalan dengan lancar" ujar wanita muda ini.

Simulasi UNBK di tahun kedua ini dilaksanakan selama empat hari, dimulai pada hari Senin 28/01/2019, hingga hari Kamis 31/01/2019.dengan jumlah siswa peserta sebanyak 198 orang.

Dengan digelarnya Simulasi tersebut, pihaknya bisa mengetahui apa saja kekurangan yang perlu diperbaiki. Salah satunya ada beberapa siswa yang belum lancar mengoperasikan komputer. Jadi,  beberapa siswa yang belum mampu mengoperasikan computer secara maksimal nantinya akan diberikan bimbingan secara khusus.
Hal ini dilakukan agar mereka nanti bisa mengoperasikan komputer mulai mangaktifkan, meng'input data serta mengerjakan soal menggunakan perangkat lunak tersebut.

"Ya rencananya kita akan memberikan bimbingan dan pelatihan bagi mereka yang belum bisa mengoperasikan komputer,  Sehingga pada pelaksaan UNBK yang akan digelar pada bulan April mendatang bisa berjalan dengan baik," pungkasnya.

Dengan demikian lanjutnya, pihaknya optimis pada saat pelaksanaan UNBK nanti bisa berjalan dengan baik dan siswa mendapatkan hasil yang maksimal dan memuaskan.

Berita wartawan suaralampung.com
(Raja)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Simulasi UNBK SMP Negeri 1 Sekampung Udik Berjalan Sesuai Harapan

Trending Now

Iklan

iklan