Shalat Subuh Berjamaah & Do'a Bersama di Mapolres Lampung Selatan

Iklan

Shalat Subuh Berjamaah & Do'a Bersama di Mapolres Lampung Selatan

Redaksi
Sabtu, Februari 23, 2019 | 06:45 WIB 0 Views Last Updated 2019-02-22T23:46:22Z

KALIANDA suaralampung.com - Kepolisisian Resort (Polres) Lampung Selatan (Lamsel) menggelar Shalat subuh berjamaah di halaman Mapolres Lampung Selatan. Sabtu (23/2/19).

Adapun Shalat subuh berjamaah bersama Porkopimda, TNI, Polri, Ulama, Majelis Ta'lim dan Tausiyah oleh KH. Zainurrosikhin serta hadir juga Pejabat Utama (PJU) Bupati Lamsel Nanang Ermanto, Kapolres Lamsel AKBP M. Syarhan, SIK,. MH. Dandim 0421/Lamsel Letkol Kav Robinson Octovianus Bessie, SH.

Kapolres Lamsel AKBP M. Syarhan, SIK,. MH. dalam sambutanya mengatakan kami dari Polres Lampung Selatan, saya selaku Kapolres yang mana saat ini mendapat tugas dan tanggung jawab oleh Negara.

"Untuk mengamankan dan mengawal jalannya kegiatan Pemilu 2019 baik dalam rangka pemilihan Kepala Negara, Kepala Pemerintahan yaitu Presiden dan Wakil Presiden, di kegiatan pemilihan Lembaga Legislatif baik di tingkat DPD, DPR RI, DPRD tingkat 1 dan 2 itu pun kami mendapatkan amanah bersama dengan TNI untuk mengawal dan mensuksekan Pemilu 2019," ungkap M. Syarhan dalam sambutannya

Lanjut Syarhan ia juga mengatakan, Pihak selain dibantu TNI juga dibantu oleh pihak Pemerintah Kabupaten.

"Kami juga dibantu, didukung oleh Pemkab Lampung Selatan Pak Bupati dan seluruh perangkatnya membantu kami tapi kami juga memerlukan dukungan partisipasi dari seluruh lapisan dari masyarakat untuk menjaga situasi kondisip dalam rangka Pemilihan baik Pilpres mau pun Pileg 2019 khususnya di Lampung Selatan ini bisa aman, damai dan sejuk," tuturnya

Sementara itu Bupati Lamsel Nanang Ermanto dalam sambutannya mengatakan dengan Shalat dan Do'a bersama dapat menyejukan dan mensuksekan Pemilu.

"Harapan kita dan harapan Pak Kapolres hadirnya seluruh toko agama, toko adat, toko pemuda, toko masyarakat, mudah-mudahan ini bisa mensosialisasikan bagai mana yang kita harapkan Pemilu damai di Kabupaten Lampung Selatan dengan Shalat subuh dan Do'a bersama di Polres Lampung Selatan ini," kata Nanang.

(*yogi)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Shalat Subuh Berjamaah & Do'a Bersama di Mapolres Lampung Selatan

Trending Now

Iklan

iklan