PPK PUPR Kota Metro Benarkan 200 Titik Proyek Tahun 2019 Banyak Masalah

Iklan

PPK PUPR Kota Metro Benarkan 200 Titik Proyek Tahun 2019 Banyak Masalah

Redaksi
Senin, Oktober 28, 2019 | 14:09 WIB 0 Views Last Updated 2019-10-28T07:07:50Z




Dikirim dari ponsel cerdas Samsung Galaxy saya.
Kota Metro suaralampung.com - 
Hal tersebut dikatakan langsung oleh Fajar Erisetiawan selaku PPK pada pelaksanaan 200 titik proyek Penunjukan Langsung (PL) se Kota Metro pada tahun 2019 ini, diakui mantan PPK PUPR saat jumpa awak media dikediamannya beberapa waktu lalu dengan kening berkerut Fajar mengakui ratusan proyek yang di bawah tanggung jawab nya itu banyak sekali yang bermasalah alias pengerjaannya yang tak sesuai standar mutu atau amburadul.

Diduga karena buruknya hasil pengerjaan proyek jalan usaha tani dan jalan gang warga di wilayah kelurahan Rejo Mulyo kecamatan Metro Selatan kota Metro yang baru satu bulan dilaksanakan tersebut faktanya sangat mengecewakan masyarakat pengguna jalan karena bagi mereka atau petani yang setiap hari melintasi jalan itu tak pantas dibangun jika asal asalan lalu dalam waktu sebulan telah hancur kembali.
 
Pasalnya pekerjaan yang baru saja belum seumur jagung itu kini telah amburadul, hal itu diduga segala macam matrial dan teknis pekerjaan jauh dari standar mutu (asal asalan) sebagaimana layaknya sebuah proyek yang dipertanggung jawabkan langsung oleh dinas PUPR kota Metro ini, dan kuat adanya dugaan kelalaian dari dinas terkait  atau unsur kesengajaan dan memang terjadi main mata untuk mendapatkan keuntungan sebesar besarnya.

Fajar Erisetiawan sebagai pejabat pembuat komitmen( PPK) dinas PUPR kota Metro terkait pekerjaan tersebut mengatakan"benar mas emang ada 200 titik proyek PL tahun ini dan rata rata sudah tahap penyelesaian, saya juga tak bisa mengontrol atau mengawasi nya sebanyak itu jadi saya juga sudah banyak menerima laporan kalau proyek PL tahun ini betul betul banyak bermasalah,coba saya catat dulu ya mas yang proyek bermasalah yang  sampean maksud, nanti saya koordinasikan dengan rekan rekan."tuturnya

Hari Senin (28/10/2019) awak media mencoba untuk mengklarifikasi terkait buruknya pekerjaan dan keinginan warga agar segera dapat diperbaiki,namun mantan PPK PUPR yang saat ini pindah pada dinas pengadaan barang dan jasa itu terkesan selalu menghindari wartawan, saat dimintai nomor ponsel pada staf dikantor setempat semua bungkam satu suara mengatakan tak pernah tau nomor HP Fajar Erisetiawan ST dan kompak mengatakan sedang keluar.(Rossy)


Dikirim dari ponsel cerdas Samsung Galaxy saya.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • PPK PUPR Kota Metro Benarkan 200 Titik Proyek Tahun 2019 Banyak Masalah

Trending Now

Iklan

iklan