Terkait Covid19, Ini Kata Ketua DPRD Mesuji

Iklan

Terkait Covid19, Ini Kata Ketua DPRD Mesuji

Redaksi
Minggu, Maret 22, 2020 | 15:52 WIB 0 Views Last Updated 2020-03-22T08:52:26Z

Suaralampung.Com.
Mesuji - Seiring dengan berkembangnya kasus coronavirus disease that was discovered in 2019 (Covid19)  beredar diberbagai pemberitaan, mulai dari media lokal sampai nasional yang telah menimbulkan banyak korban jiwa disejumlah negara, Ketua DPRD Mesuji Elfianah akan ambil bagian dalam pencegahan Covid19 di Kabupaten Mesuji.

Ia mengatakan, pihak DPRD akan melakukan pembahasan terkait Covid19 yang akan dilakukan pada Senin, 23 Maret 2019 di Gedung DPRD setempat.

Menurutnya, langkah awal yang dilakukan dengan cara melakukan sosialisasi pencegahan penyebaran Covid19 dan pembagian masker yang akan dilakukan dikantor DPRD Mesuji dengan jumlah belum dapat diprediksi.

"Dadakan aja mas besok dikantor, dan masih dalam pembahasan," tulis Elfianah melalui pesan WhatsApp nya, Minggu, 22/3.

Terkait itu, pihaknya juga akan melakukan penyemprotan Disinfectant sebagai upaya pencegahan menyebarnya Covid19.

Tentu, upaya yang dilakukan harus disertai dengan kesadaran masyarakat. Untuk itu ia menghimbau, pada semua masyarakat agar dapat menahan diri dan mengikuti semua arahan dari pemerintah.

"Stay at home, makan makanan bergizi, social distancing dengan menjaga jarak. Mudah-mudahan kita semua dapat melalui cobaan ini dan selalu dalam lindungan Allah SWT. Dengan mengikuti semua arahan dari pemerintah 'Insya Allah' Mesuji bebas dari virus corona," harapnya.

(Elki)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Terkait Covid19, Ini Kata Ketua DPRD Mesuji

Trending Now

Iklan

iklan