SuaraLampung.com, Semakin tingginya angka kelulusan pelajar ditingkat menengah atas, turut mendorong minat para pelajar yang ingin melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi, sehingga para pemangku kepentingan perlu memberikan perhatian khusus pada peningkatan mutu pendidikan, pada fase yang lebih tinggi.
Dikatakan rektor Universtas Lampung (UNILA) Prof. Sugeng meningkatnya minat para pelajar untuk melanjutkan pendidikannya Di UNILA tidak terlepas dari meningkatnya mutu pendidikan serta kwalitas para alumni.
"Berangkat dari tingginya minat para pelajar melanjutkan pendidikannya Di UNILA, maka peningkatan kwalitas disegala bidang menjadi wajib bagi meningkatnya mutu pendidikan," katanya.
Ditempat berbeda pengamat pendidikan serta aktivis pendidikan Provinsi Lampung, Yuliandi berpendapat bahwa sistem pendidikan sekarang memang perlu ada perbaikan yang mendasar, menurutnya rekrutmen dan seleksi adalah kunci keberhasilan sebuah pembinaan, selain itu menurutnya kedisiplinan menjadi faktor penentu selanjutnya.
"Pendidikan juga tidak bisa dilepaskan dari peran guru, orang tua, dan pemerintah, tiga pihak ini harus bersinergi serta bekerjasama untuk meningkatkan mutu pendidikan sesuai dengan fungsi serta kewenangannya," paparnya Selasa (15/7). (Tri W).
Foto gedung Rektorat Universtas Lampung (UNILA) |