Suaralampung.com. Pemkab Lampung Barat (Lambar), melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Banyuwangi. Hal tersebut dalam rangka mempelajari sejumlah program kerja di daerah tersebut, Kamis (10/08).
Kepala Bappeda Kabupaten Lambar Ir.Okmal yang mewakili pemkab Lambar kunker ke Banyuwangi menyampaikan, banyak program yang ada di Banyuwangi yang bisa di terapkan dan bisa dilaksanakan kabupaten Lambar.
Dikatakannya, dalam kunjungan tersebut Pemkab Lambar di sambut baik oleh Asisten I bidang pemerintahan dan Kesra Kabupaten Banyuwangi, Choiril Ustadi Yuwanto, SIP. MSi. Pada kunjungan tersebut selain Lambar juga bersama dengan Kabupaten Pringsewu, Banyumas dan Kabupaten Kota Waringin Barat.
Peserta kunker disamping menyambangi OPD setempat, juga melakukan kunker ke lapangan salah satu lokasi yang ada di Banyuwangi adalah kampung kopi. Kampung kopi nantinya akan menjadi sebagai perbandingan kampung kopi di Banyuwangi, model kampung kopi juga sebagai salah satu tujuan lokasi wisata yang ada di kabupaten Banyuwangi.
Untuk mendukung program pariwisata adalah tiada hari tanpa wisata dengan festival. Pelaksanaan festival yang ada tidak sepenuhnya di biayai oleh APBD Akan tetapi di dukung oleh pihak ketiga malului CSR dan lainnya.
Dikatakan Okmal, pada kesempatan tersebut Asisten I Pemkab Banyuwangi Choiril Ustadi Yuwanto menyampaikan, yang menjadi roh di Banyuwangi adalah pariwisata yang merupakan prioritas dan program satuan OPD lainnya yang ada di daerah tersebut.
Selanjutnya OPD yang lain mendukung sesuai kewenangan yang ada untuk mendukung program tersebut. OPD diminta komitmen dalam mendukung program prioritas dan program yang ada pada masing-masing OPD.
Kemudian untuk mencapai tujuan yang telah di tetapkan maka pembenahan yang di lakukan oleh Pemkab Banyuwangi adalah merubah maenset dan pola pikir seluruh jajaran birokrasi yang ada di Banyuwangi. (Eko)