Harumkan Nama Kampus, RU 1 Putra Kampus IIB Darmajaya Jadi Mekhanai Persahabatan Pringsewu

Iklan

Harumkan Nama Kampus, RU 1 Putra Kampus IIB Darmajaya Jadi Mekhanai Persahabatan Pringsewu

Redaksi
Rabu, Maret 28, 2018 | 19:07 WIB 0 Views Last Updated 2018-03-28T12:07:15Z


Suaralampung.Com
Bandar Lampung - Mahasiswa IIB (Institut Informatika dan Bisnis Darmajaya) terus mengukir prestasi membanggakan. Kali ini RU 1 Putera Kampus IIB Darmajaya, Agung Adi Pratama Putra berhasil menyandang gelar sebagai Mekhanai persahabatan kab.Pringsewu 2018.

Grand final Muli Mekhanai Kabupaten Pringsewu ini di gelar pada tanggal 16 maret 2018 di pendopo kabupaten Pringsewu. Adapun ajang pemilihan Muli Mekhanai ini di ikuti oleh 63 peserta yang terdiri oleh 35 muli dan 28 mekhanai. Dari ke enampuluh tiga peserta tersebut terjaring 10 pasang muli mekhanai yang berhak mendapatkan tiket menuju grand final.

Setelah melewati perjuangan dan proses karantina yang panjang, RU 1 Putera Kampus IIB (Institut Informatika dan Bisnis) Darmajaya, Agung Adi Pratama Putra berhasil menyandang gelar sebagai Mekhanai Persahabatan Kab.Pringsewu 2018. Agung yang merupakan mahasiswa jususan D3 Sistem Informasi ini memiliki hobi berolah raga, dari hobinya berolah raga itulah timbul jiwa sportifitas dan penuh semangat sehingga ia tidak patah arang untuk melewati apapun yang ia inginkan.

Pria kelahiran Palembang, 22 Agustus 1997 ini juga memiliki kemampuan dalam memainkan alat musik, sehingga dengan kemampuan yang di milikinya tersebut ia mampu merebut hati juri untuk dapat memasuki tahap 10 besar pasangan muli mekhanai menuju grand final 2018. Selain bakat dan keinginannya yang tinggi untuk terus mengukir prestasi, tentu tedapat sosok menginspirasi yang sangat berperan besar dalam memotivasi setiap langkah mahasiswa yang kerap di sapa Agung ini.

Sosok yang menginspirasinya untuk terus maju menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih baik lagi adalah B.J Habibie. Karena baginya, beliau adalah salah  satu tokoh yang memiliki kretifitas tinggi serta jiwa kepemimpinan yang baik untuk bangsa. Oleh karena itu, ia berharap suatu saat nanti iapun mampu mengaktualisasi diri agar apa yang ia miliki dapat bermanfaat baik bagi dirinya dan orang lain di sekitarnya.

Pria yang memiliki tinggi badan 175 dan memiliki cita-cita menjadi polisi tersebut berpesan untuk para pembaca "Untuk bisa memulai serta mengejar prestasi karna di kampus IIB Darmajaya banyak fasilitas yang memadai sehingga menciptakan peluang bagi siapa pun mahasiswa yang ingin berprestasi, jadi jangan pernah berkecil hati untuk mengharumkan kampus tercinta ini." katanya.(*)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Harumkan Nama Kampus, RU 1 Putra Kampus IIB Darmajaya Jadi Mekhanai Persahabatan Pringsewu

Trending Now

Iklan

iklan