Bupati Lampung Tengah Dr. Ir. Mustafa diangkat sebagai keluarga Kerajaan Skala Brak

Iklan

Bupati Lampung Tengah Dr. Ir. Mustafa diangkat sebagai keluarga Kerajaan Skala Brak

Redaksi
Selasa, Juni 27, 2017 | 23:01 WIB 0 Views Last Updated 2017-06-27T16:01:50Z

Lampung Barat - Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Dr. Ir. Mustafa diangkat sebagai keluarga Kerajaan Skala Brak Kepaksian Bejalan Diway, Selasa (27/6) di Kabupaten Lampung Barat (Lambar).

Pengangkatan secara adat itu dipimpin oleh pejabat Kerajaan Skala Brak Suttan Jaya Kesuma IV dan disaksikan langsung  oleh Raja Skala Brak Irjen Pol Edward Syah Pernong  yang juga pernah menjabat sebagai Kapolda Lampung.

Prosesi pengangkatan kerabat kerajaan ditandai dengan penyematan lencana keangkonan muakhi atau pengangkatan saudara kepada Bupati Mustafa yang bergelar Suttan Turunan Aji Marga Anak Tuha Abung Siwo Mego oleh Suttan Jaya Kesuma IV.

Kemudian, dilakukan tukar pusaka berupa keris dari  Bupati Mustafa kepada Sutan Jaya  Kusuma IV dan sebaliknya. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Mustafa  mengucapkan terimakasih terjalinnya persaudaraan tersebut.

"Semoga dengan pengangkatan saudara ini akan semakin memperkuat persatuan dan kesatuan. Terutama antara Kepaksian Bejalan Diway dengan masyarakat Lampung Marga Anak Tuha Abung Siwo Mego. Selanjutnya dapat mempertahankan dan melestarikan kebudayaan yang ada di Lampung," harapnya.

Dalam pengangkatan saudara itu,  dihadiri langsung dari unsur pimpinan Pemkab Lambar dan pejabat kerajaan Skala Brak. Diantaranya,  Bupati Lambar terpilih  Farosil Mabsus,  Sekkab Lambar,  Kapolres Lambar dan para undangan.(rls/tri)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bupati Lampung Tengah Dr. Ir. Mustafa diangkat sebagai keluarga Kerajaan Skala Brak

Trending Now

Iklan

iklan