Anggota DPRD Lampung Yanuar Irawan Berikan Bantuan APD ke RSUD Kota Agung

Iklan

Anggota DPRD Lampung Yanuar Irawan Berikan Bantuan APD ke RSUD Kota Agung

Redaksi
Selasa, Mei 05, 2020 | 21:19 WIB 0 Views Last Updated 2020-05-05T14:21:34Z

Kota Agung -- Anggota DPRD Provinsi Lampung Yanuar Irawan dari Fraksi PDIP memberikan bantuan kepada RSUD Batin Mangungang, Kota Agung, untuk penanganan Covid 19 di Kabupaten Tanggamus.

Bantuan diterima Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani didampingi Wakil Bupati Hi AM Syafi'i dan Direktur RSUD Batin Mangunang dr. Diyan Ekawati, 
di RSUD Batin Mangunang Kota Agung, Selasa (5/5/2020).

Adapun bantuan yang diberikan berupa 50 paket Hazmat, yakni pakaian pelindung diri lengkap, yang akan digunakan oleh tenaga medis dalam menangani pasien Corona.

Atas pemberian bantuan tersebut, Bupati menyampaikan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan.

"Terima kasih kepada Bapak Yanuar, selaku Anggota DPRD Provinsi Lampung, yang telah memberikan perhatian dan bantuannya untuk kami di Kabupaten Tanggamus. Tentunya bantuan ini akan sangat berguna bagi kami, khususnya para petugas medis di RSUD Batin Mangunang, dalam masa Pandemi Covid 19 ini," ujarnya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Inspektur Ernalia, Kepala Dinas Kesehatan Taufik Hidayat, serta jajaran RSUD Batin Mangunang. (Saripudin/Kurdianto/Apriadi)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Anggota DPRD Lampung Yanuar Irawan Berikan Bantuan APD ke RSUD Kota Agung

Trending Now

Iklan

iklan