Sosialisasikan Ops Patuh, Polwan Sat Lantas Polres Tanggamus Keliling Pasar Kota Agung

Iklan

Sosialisasikan Ops Patuh, Polwan Sat Lantas Polres Tanggamus Keliling Pasar Kota Agung

Redaksi
Rabu, Juli 22, 2020 | 05:53 WIB 0 Views Last Updated 2020-07-21T23:09:28Z

Tanggamus - Satuan Lantas Polres Tanggamus punya cara menarik untuk menyosialisasikan Operasi Patuh Krakatau 2020, agar masyarakat para pengendara memahaminya. Salah satunya, dengan mengerahkan para Polwan Cantik, Selasa (21/07).

Sebanyak 3 Polwan, terdiri dari Brigadir Vera Oktaviani, Briptu Deris Regi Triandini dan Briptu Cessa Pratiwi, Berkeliling di Pasar Kotaangung, ditempat keramaian dan sepanjang Jl. Ir. H. Juanda kabupaten Tanggamus untuk mensosialisasikan Operasi Patuh 2020.

Kasat Lantas Polres Tanggamus Iptu Rudi S. S.H. mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya, SIK, Mengatakan para Polwan yang turun langsung kemasyarakat untuk memberikan sosialisasi operasi patuh dan pentingnya protokol kesehatan di masa Pandemi Covid-19.

"lengkapi surat-surat kendaraan saat anda akan berkendara, patuhi protokol kesehatan, gunakan masker, gunakaa helm SNI bagi pengemudi motor maupun yg dibonceng, gunakan Safety Belt bagi pengemudi mobil dan penumpang disebelahnya, Jangan mengemudikan kendaraan saat dipengaruhi alkohol, kepada orang tua jangan berikan kesempatan kepada anak-anak di bawah umur untuk mengemudikan kendaraan baik mobil maupun motor," Kata Iptu Rudi.

Sementara Briptu Cessa Pratiwi, mengatakan, sebelum operasi ini dimulai, pentingnya sosialisasi agar pengendara sudah menyiapkan kelengkapan berkendara, karna Operasi Patuh Krakatau 2020 akan digelar mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020 mendatang.

"Tentunya, ini adalah salah satu kesempatan kami untuk berbaur langsung dengan masyarakat untuk mensosialisasikan operasi patuh. Jadi masyarakat nanti kalau melanggar jangan kaget, kalau kami berikan sangsi tilang, karna sebelum di laksanakannya operasi patuh, kami sudah mensosialisasikan nya terlebih dahulu," pungkasnya. (Saripudin/Kurdianto/Apriadi/Az)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sosialisasikan Ops Patuh, Polwan Sat Lantas Polres Tanggamus Keliling Pasar Kota Agung

Trending Now

Iklan

iklan