Suaralampung.com, Bandarlampung-
PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Cabang Panjang terima kunjungan sejumlah dewan direksi PT Kereta Api Indonesia diantaranaya Direktur Niaga Bapak Dadan Rudiansyah, Direktur Keselamatan dan Keamanan Bapak Jhon Robertho dan Kepala Divisi Regional Tanjung Karang Bapak Edy Setiawan yang disambut General Manager IPC Panjang Bapak Adi Sugiri besrta jajaran Menejemen IPC Panjang.
Dalam sambutanya General Manager IPC Panjang Adi Sugiri bahwa IPC Panjang sebagai Operator Pelabuhan selalu ingin memberikan layanan terbaik bagi para Customer kami, dan kami selalu berbenah dalam segala hal termasuk infrastruktur yang dapat mempermudah pengguna jasa IPC.
Mudah-mudahan dengan adanya rencana reaktivasi kembali jalur rel Kereta Api menuju kedalam Pelabuhan ini dapat menambah kemudahan dan kepercayaan para pengguna jasa dalam berkegiatan Kepelabuhanan. Dan sinergi ini juga diharapkan dapat meminimalisir ongkos dan mempermudah kegiatan bongkar muat bagi para pemilik barang.
Dan hal ini juga menjadi harapan bagi kami dalam pertumbuhan perekonomian Provinsi Lampung, semoga dengan pengaktivasian kembali rel Kereta Api ini dapat meningkatkan daya ekspor dan berdampak kepada terhadap pertumbuhan pengusaha Mikro maupun Makro di Provinsi Lampung.
Hal senada disampaikan Direktur Niaga PT KAI menyebutkan bahwa, sinergi yang dilakukan terkait aktivasi rel kami kedalam Pelabuhan Panjang ini merupakan hal yang sudah pernah kita lakukan dulu, hanya saat ini kami mencoba untuk kembali mengoperasikan lagi dikarenakan adanya kebutuhan antara pemilik barang dan operator.