Kasim Warga Banjarsari Derita Pembengkakan Kaki Butuhkan Bantuan Pemerintah

Iklan

Kasim Warga Banjarsari Derita Pembengkakan Kaki Butuhkan Bantuan Pemerintah

Redaksi
Rabu, Juni 08, 2022 | 14:39 WIB 0 Views Last Updated 2022-06-09T08:23:54Z

Tanggamus Suaralampung.com - Talangpadang - Seorang Warga di Pekon/desa, Banjarsari Kecamatan Talangpadang, Tanggamus Lampung. Menderita Pembengkakan Kaki Kasim (51)
Hingga saat ini belum mendapatkan Perawatan karena tidak memiliki keterbatasan ekonomi, sehingga makin lama penyakitnya bertambah parah.

Kasim (51) warga RT/RW: 001/001 Pekon Banjarsari tersebut, harus menjalani rasa yang tak terhingga, lantaran Kasim (51) bekerja sebagai tukang ojek. Tidak bisa bekerja lagi menjadi tukang ojek dan Yonani (47) selaku istri Hanya ibu rumah tangga biasa (tidak bekerja).
Rabu (08/06/22)

Kepala Pekon Banjarsari setempat, Topan Andri, Rabu, mengungkapkan Kondisi Kasim (51) diketahui sudah 3 bulan lamanya sakit.

"Saya mendapatkan laporan dari Kadus saya kalau ada warga yang sakit  kakinya Bengkak serta mengeluarkan cairan setiap harinya  dan punya kartu BPJS akan tetapi tidak aktif, kemudian saya memerintahkan aparatur pekon saya agar dapat membantu Kasim(51) supaya kartu BPJS nya bisa di aktif kan, semoga pihak dinsos Tanggamus  dapat merekomendasikan pengaktifan ke kantor BPJS nya", kata Topan Andri.

Kasim (51) mengatakan kepada media ini 
"saya sudah pernah menjalani sebanyak 3 kali operasi bng, yang pertama di tahun 2013 melakukan operasi kaki yang sebelah kanan dirumah sakit islamic kota agung, kemudian  di tahun 2015 melakukan operasi kembali dirumah sakit wismarini peringsewu, dan di tahun yang sama dibawa kembali kerumah sakit umum peringsewu akan tetapi hanya diobati saja, sampai sekarang tidak bisa berobat lagi dikarnakan kartu  BPJS saya  tidak aktif dan untuk berobat saya  tidak mempunyai biaya bng apalagi mau melakukan operasi uang saja saya tidak punya,  karna saya orang miskin bang, kaki saya baik yang kanan ataupun kaki yang kiri  bengkak sudah 3 bulan dan setiap hari mengeluarkan cairan juga ", kata Kasim mengatakan kepada media ini.

Lanjutnya Kasim sangat  berharap kepada bupati Tanggamus agar dapat membantunya dan kepada  dermawan yang berada ditanggamus ini saya sangat mengharapkan bantuan untuk biaya operasi kaki saya ini, agar bisa cepat diobati dan bisa sembuh seperti sedia kala,"kata Kasim. (sarippudin)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kasim Warga Banjarsari Derita Pembengkakan Kaki Butuhkan Bantuan Pemerintah

Trending Now

Iklan

iklan