Kakanwil KemenKumham Lampung Kunjungi Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Kalianda Untuk Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Iklan

Kakanwil KemenKumham Lampung Kunjungi Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Kalianda Untuk Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Redaksi
Kamis, Agustus 25, 2022 | 13:27 WIB 0 Views Last Updated 2022-08-25T10:47:49Z

Suaralampung.com, Kalianda — Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung, Edi Kurniadi melaksanakan penguatan pelaksanaan tugas dan fungsi serta monitoring sekaligus Evaluasi Pelaksanaan Tugas Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Kalianda, Rabu 24 Agustus 2022.

Kunjungan Kakanwil Kemenkumham Lampung dan
Kepala Divisi Keimigrasian berserta jajaran diterima langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Kalianda, Sargiyono berserta pejabat struktural saat tiba di Kantor Imigrasi Kalianda.

Kakanwil bersama Kadiv Keimigrasian langsung meninjau pelayanan Keimigrasian yang ada di Kantor Imigrasi Kalianda, dalam kesempatan ini keduanya juga memberikan masukan mengenai penataan ruang pelayanan untuk memaksimalkan pelayanan Keimigrasian kepada masyarakat.

Setelah meninjau pelayanan, bertempat di aula Kantor Imigrasi, Kakanwil Edi Kurniadi dan Kadiv Keimigrasian memberikan penguatan Tugas dan Fungsi kepada seluruh jajaran pegawai Kantor Imigrasi Kalianda.

Dalam kesempatan ini, Kakanwil berbagi pengalaman kepada pegawai Kantor Imigrasi Kalianda dan juga mengingatkan kepada pegawai untuk dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat serta menjaga integritas dan nama baik Kemenkumham.

"Tingkatkan pelayanan, mari ciiptakan suasana yang dapat memberikan rasa kenyamanan kepada masyarakat saat berkunjung melalui sarana dan prasarana serta penataan tata letak pelayanan yang menunjang," tutur Kakaneil Edi Kurniadi.

Kegiatan Penguatan Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Keimigrasian oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Lampung serta monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Tugas Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Kalianda berjalan dengan lancar dan aman.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kakanwil KemenKumham Lampung Kunjungi Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Kalianda Untuk Monitoring Evaluasi Pelaksanaan Tugas dan Fungsi

Trending Now

Iklan

iklan