Di Ganjaran Pemerintahan Kecamatan Pagelaran Gelar Monitoring APBDES 2025 Diikuti 9 Pekon

Iklan

Di Ganjaran Pemerintahan Kecamatan Pagelaran Gelar Monitoring APBDES 2025 Diikuti 9 Pekon

Sabtu, November 16, 2024 | 09:44 WIB 0 Views Last Updated 2024-11-16T02:44:37Z

Suaralampung.com Pringsewu - Pagelaran. Pada hari ini acara monitoring penyusunan Perdes APBDES Tahun 2025 di ikuti 9 Pekon/desa diantaranya yaitu.

Pekon Ganjaran, Suka Ratu, Bumi Rejo, Karang Sari, Candi Retno, Panutan, Padang Rejo, Gumuk Mas, Gumuk Rejo,di hadiri oleh masing-masing Kepala Pekon (Kakon) atau yang mewakilinya 2 orang/pekon Sekdes dan Kaur Perencanaan dari pekon tersebut, bertempat di ruang Balai Pekon Ganjaran Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pringsewu, Provinsi Lampung, Kamis 14 November 2024.

Tujuannya agar pemerintahan Pekon percepatan program pembangunan tepat pada waktunya APBDES bisa ditetapkan, tujuannya seperti itu,"ujar Putriyono Kasi Pemberdayaan (PMD), didampingi Putriyana dari Kecamatan Pagelaran,"Kamis (14/11/2024).

Para peserta saat diwawancarai oleh media ini mengatakan.

"Tujuannya untuk perencanaan kedepan Tahun 2025, "ungkap, Rido Santoso dari Pekon Gumuk Mas.

Kegiatan ini hanya satu hari dari jam 9.00.WIB sampai dengan selesai.

Mengingat pentingnya agenda ini dari kecamatan Pagelaran diikuti 9 Pekon yaitu acara Monitoring APBDES Tahun 2025 dari Kecamatan artinya Monitoring Evaluasi (Monev) kesiapan kita menyangkut perencanaan kedepan Tahun 2025.

"Penyusunan Perdes APBDES 2025 yang sangat bermanfaat untuk pekon masing-masing yang diundang, jadi menambah wawasan kita untuk lebih tertib administrasi, kita lebih tepat waktu dalam merencanakan pembangunan untuk tahun depan, artinya kita lebih tertib lah sesuai regulasi kalo APBDES 2025 paling lambat kita tetapkan di Bulan Desember 2024, jadi Monev dari kecamatan Pagelaran ini untuk memacu mempercepat proses perencanaan dan akhirnya nanti akhir Desember sudah selesai perencanaannya, karena menyangkut administrasi keuangan desa, "tegas, Aris Fajar Matin,S.Pd, sebagai Sekretaris Pekon mewakili Suswanto Kakon Ganjaran. (Azhimi)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Di Ganjaran Pemerintahan Kecamatan Pagelaran Gelar Monitoring APBDES 2025 Diikuti 9 Pekon

Trending Now

Iklan

iklan