TP PKK Tanggamus Bagikan Bantuan di Kecamatan Air Naningan

Iklan

TP PKK Tanggamus Bagikan Bantuan di Kecamatan Air Naningan

Redaksi
Senin, Mei 04, 2020 | 19:40 WIB 0 Views Last Updated 2020-05-04T12:43:07Z

Air Naningan -- Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tanggamus Hj. Sri Nilawati Syafi'i, secara simbolis menyerahkan Bantuan paket sembako, masker dan handsanitazer kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid 19 di Kecamatan Air Naningan, Senin (4/5/20).

Hadir mendampingi dalam kegiatan tersebut Camat Air Naningan Thalut, Babinkamtibmas, para Kepala/Pj Pekon se Kecamatan Air Naningan.

Dalam kegiatan tersebut Ketua TP PKK Tanggamus beserta jajaran, selain melakukan penyerahan bantuan, juga melakukan sosialisasi tentang bahaya Covid 19 kepada warga setempat. 

Ketua Tim Penggerak PKK Hj. Sri Nilawati Syaf'i, dalam arahannya menyampaikan TP PKK Kabupaten Tanggamus akan berbagi kepada masyarakat yang tidak mampu. 

"Insya Allah 1.000 paket akan kami berikan kepada masyarakat  Kabupaten Tanggamus di beberapa kecamatan. Untuk jumlahnya, di setiap Pekon akan mendapatkan 10 paket. 

"Mudah mudahan paket bantuan yang kami berikan tepat sasaran dan dapat meringankan beban masyarakat kita yang memang benar benar membutuhkan," ujarnya.

Dirinya juga menghimbau agar warga menerapkan protokol kesehatan, seperti pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan dan sering cuci tangan pakai sabun.

"Harapannya agar masyarakat mematuhi anjuran Pemerintah, perbanyak do'a kepada Allah SWT, tetap waspada dan supaya masyarakat bisa beraktifitas seperti biasanya serta semoga masyarakat Tanggamus bisa bekerja sama dengan aparat Pemerintah, sehingga Kabupaten Tanggamus tetap di zona hijau dan pandemi Covid 19 ini berlalu," pungkasnya.

Rombongan juga meninjau sejumlah Posko Covid 19 Pekon, untuk memberikan motivasi sekaligus tali asih kepada para petugas jaga dan relawan Covid 19 setempat. (Saripudin/Kurdianto/Apriadi)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • TP PKK Tanggamus Bagikan Bantuan di Kecamatan Air Naningan

Trending Now

Iklan

iklan