Jalan Kabupaten Di Natar Rusak Akibat Kelebihan Beban

Iklan

Jalan Kabupaten Di Natar Rusak Akibat Kelebihan Beban

Redaksi
Kamis, Januari 29, 2015 | 18:07 WIB 0 Views Last Updated 2015-01-29T11:09:13Z

Suaralampung.com, Kondisi jalan Kabupaten yang menghubungkan beberapa Desa Di Kecamatan Natar Lampung Selatan (Lamsel) rusak dan berlubang, walaupun jalan tersebut belum lama selesai dibangun. Jalan yang melintasi Desa Banjar Negeri, Mandah, Rulung HeloK, Rulung Sari, Rulung Raya hinga Purwosari.

Menurut keterangan yang disampaikan Kepala Unit Pelaksana Tugas Daerah (UPTD) Pekerjaan Umum (PU) Kecamatan Natar mengatakan, bahwa jalan Kabupaten dan jalan Kecamatan yang ada Di Natar menjadi cepat rusak dan berlubang penyebabnya tidak lain adalah karna banyaknya kendaran yang melewati jalan tersebut dengan muatan bertonase tinggi yang melebihi kekuatan dan kapasitas jalan.

" Kerusakan jalan yang terjadi selama ini penyebabnya adalah karena banyaknya kendaraan yang melewati jalan dengan muatan yang berat melebihi kekutan beban tonase jalan," ungkapnya dikediamannya Kamis (29/1).

Dirinya menambahkan hal tersebut sepertinya akan sulit diatasi karena jalan tersebut memang menjadi satu satunya akses yang dapat di gunakan oleh masyarakat, walaupun perna ada wacana dari Bupati untuk memportal jalan tersebut agar dapat awat serta tahan lama, namun hal tersebut tidak pernah terlaksana karna akan menimbulkan gesekan dengan masyarakat.

" Pernah ada wacana untuk memportal jalan jalan kabupaten namun tidak pernah terlaksana, karna bila wacana itu ilakukan akan berpotensi menimbulkan gesekan dimasyarakat. Sehingga kerusakan jalan di Natar memang akan sulit dihindari ketika hanya mengandalkan anggaran perawatan jalan dari kabupaen," ungkapnya (Tri).

Keterangan gambar : kondisi jalan Kabupaten rusak dan berlubang, terletak Di Desa Banjar Negeri Natar Lampung Selatan, Kamis (29/1)


Dikirim melalui BlackBerry® dari 3 – Jaringan GSM-Mu
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jalan Kabupaten Di Natar Rusak Akibat Kelebihan Beban

Trending Now

Iklan

iklan