Lomba Photografi PWI Perwakilan Lampung Barat Berjalan Sukses

Iklan

Lomba Photografi PWI Perwakilan Lampung Barat Berjalan Sukses

Redaksi
Kamis, Desember 15, 2016 | 19:18 WIB 0 Views Last Updated 2016-12-15T13:32:37Z
SuaraLampung.Com. Lampung Barat - PWI Perwakilan Lampung Barat (Lambar), sukses menyelenggarakan lomba photografi dengan merangkul Liwa Domunentation Community  (LDC) dan Liwar Fotografi Club atau dikenal 3E (Eka Fendiaspara, Endang Guntoro, dan Edi Jaya Saputra), dengan mengangkat tema "Explore Lampung Barat".

Penutupan sekaligus penyerahan hadiah kepada para pemenang dan juga dimeriahkan dengan pameran photo sekaligus lelang hasil karya terbaik, dihadiri dan dibuka oleh Wakil Bupati Lambar Drs. Hi. Makmur Azhari, dan sejumlah kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) lingkup Pemkab Lambar serta pejabat Forkopimda dan juga dihadiri oleh jajaran PWI Lambar dengan dipusatkan di Taman Kota Hamtebiu, Kamis (15/12). 

Sebanyak 124 hasil karya photo yang diterima panitia dari peserta yang tidak hanya berasal dari Lambar saja, melainkan  juga  dari luar daerah yang juga memiliki ketertarikan mengabadikan keindahan Bumi Sekala Bekhak dengan lensa kamera, juga turut andil bagian dalam memeriahkan lomba photografi tersebut.
Lomba Photografi  PWI Perwakilan Lampung Barat Berjalan Sukses
Dengan penilaian yang objektif, para tim juri yang terdiri dari sejumlah komunitas phografer tersebut berhasil menentukan sebanyak 20 photo sebagai karya terbaik. Tantangan kembali dirasakan tim juri, tatkala harus menentukan tiga karya terbaik sebagai  juara I, II dan III.
Namun setelah melalui seleksi yang begitu ketat, tiga karya photo yakni milik Lukman Hakim dengan tema aktifitas sore Lumbok Ranau dengan lokasi pengambilan di Kecamatan Lumbokseminung, didaulat sebagai juara I.

Kemudian photo milik Ari Suryono dengan tema "Walk On Ceramik" lokasi pengambilan di Kecamatan Suoh didaulat sebagai juara II, dan untuk peraih juara III yakni photo milik Endang Guntoro dengan tema Pekon Kotabesi, yang juga telah laku terjual dalam lelang yang dimemangkan oleh Wabup Makmur Azhari.

Sementara enam dari delapan karya terbaik lainnya, yang berhasil terjual dalam kesempatan itu yakni photo milik Edi Jaya Saputra dengan tema taman kota Hamtebiu, laku terjual seharga Rp675.000,-  photo milik Ari Wahyu Suyono dengan tema adat batas menciptakan keindahan lokasi Kecamatan Batubrak laku terjual seharga Rp500.000.
Lomba Photografi  PWI Perwakilan Lampung Barat Berjalan Sukses
Selanjutnya karya photo milik Dwi Rino dengan tema Puncak Seminung laku terjual dengan harga Rp500.000,- Photo milik Endang Guntoro dengan tema Air Terjun Sepapah Kiri laku terjual seharga Rp500.000,- dan Photo milik Eka Fendiaspara dengan tema Puncak Sumberjaya laku terjual seharga Rp500.000,-  serta sawah Photo milik Eka Fendiaspara dengan tema Lembah Batubrak juga terjual seharga Rp500.000.

Ketua Panitia Pelaksana Iwan Setiawan, S.E, M.M., mengungkapkan, kegiatan yang dilaksanakan 7-12 Desember tersebut, diharapkan mampu membuat  destinasi wisata di Lambar semakin dikenal bukan hanya di tingkat nasional, tapi juga hingga ke mancanegara. Karena dengan menyebarluaskan foto destinasi wisata adalah salah satu sarana yang tepat untuk mempromosikan kekayaan budaya dan keindahan alam di 15 kecamatan yang ada di kabupaten tersebut.

"Kami selaku panitai berterimakasih kepada semua pihak baik para anggota komunitas photografi maupun dari even organizer (EO), pemerintah daerah dan para sponsor yang telah sama-sama mensukseskan rangkaian kegiatan ini," kata Iwan.

Dia menambahkan, PWI berkomitmen mendukung pemerintah dalam rangka mempromosikan potensi-potensi wisata di Lambar.  "Kami juga berencana akan meminta tempat di loby kantor bupati Lambar, untuk menempatkan karya-karya photo yang menunjukkan keindahan wisata di Lambar, harapan kami dengan adanya photo-photo tersebut para tamu penting yang melihat akan kembali lagi ke Lambar dengan membawa sanak saudara atau teman mengunjungi spot-spot potensi pariwisata yang ada pada photo-photo tersebut," gagas Iwan.

Sementara itu Ketau PWI Lambar Vicky Andreas, S.Pd. Mat., mengatakan, dalam kegiatan tersebut panitia menyiapkan hadiah, yaitu juara I  Rp 1.500.000, juara II  Rp1.000.000,  juara  III  Rp750.000, dan 20 peserta nominasi mendapat voucher pulsa masing masing Rp50 ribu.

"Kami keluarga besar PWI Lambar akan terus ikut andil bagian dalam pembangunan  di Lambar, salah saatunya pembangunan pariwisata, yang kami harapan dengan kegiatan-kegiatan seperti ini wisatawan akan lebih ramai lagi berkunjung ke kabupaten ini," ujarnya.

Sementara itu, Makmur Azhari tampak mengapresiasi terselenggaranya kegiatan PWI Lambar tersebut, bahkan dia mengaku menyambut baik dan mengizinkan untuk ditempatkan sejumlah photo hasil karya para photografer di kantor bupati.

"Kalau ada photo yang akan ditempatkan di kantor  bupati atau wakil bupati dengan tujuan promosi wisata di Lambar saya sangat mendukung, sehingga itu bisa segera diwujudkan. Saya juga mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini, bahkan saya lihat karya-karya photo yang dihasilkan cukup bagus, dan sudha menujukkan keindahan yang ada di kabupaten ini," imbuhnya.


Selanjutnya pelaksanaan pameran photo wisata seperti ini memang diperlukan terutama dalam upaya untuk menumbuhkan rasa cinta kita semua terhadap wisata-wisata di Lambar,  juga sebagai ajang para pecinta photography untuk unjuk kreativitas,  dan juga kegiatan ini dapat menambah wawasan kita akan wisata di lambat sehingga masyarakat yang mengunjungi pameran ini dapat tertarik untuk mengunjungi objek-objek di dalam photo yang di pamerkan, fotografi tentang wisata wisata ini akan ditindak lanjuti sebagai masukan tentang pengembangan wisata di kabupaten lambar selanjutnya pameran ini adalah salah upaya untuk mengoptimalkan potensi keragaman budaya dan keindahan alam yang dimiliki lambar. kegiatan ini juga digelar untuk menangkap secara visual melalui seni fotografi seluruh potensi alam, dan potensi wisata. 

Untuk menciptakan kemajuan dan kesejahteraan di masyarakat,  maka pembangunan harus dilaksanakan pada semua sektor dan aspek kehidupan masyarakat. salah satu sektor pembangunan yang mendapat perhatian dari pemerintah untuk terus dikembangkan saat ini adalah sektor pariwisata 
"Untuk itu potensi alam lambar dapat dijadikan objek wisata andalan pada pada masa kini dan masa yang akan datang terlebih lagi jika berbagai objek wisata tersebut dan kemas dengan paket seni budaya Lambar yang beraneka ragam ", tutupnya. (Eko).
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Lomba Photografi PWI Perwakilan Lampung Barat Berjalan Sukses

Trending Now

Iklan

iklan