Sapu Bersih Pungutan Liar Mapolsek Jabung Tangkap Dua Pelaku Pemerasan

Iklan

Sapu Bersih Pungutan Liar Mapolsek Jabung Tangkap Dua Pelaku Pemerasan

Redaksi
Sabtu, Januari 21, 2017 | 05:55 WIB 0 Views Last Updated 2017-01-20T22:55:15Z

Suaralampung.Com. Lampung Timur ; Tim saber pungli kepolisian polda lampung resort lampung timur(Lamtim), melalui mapolsek Jabung berhasil mengamankan dua pelaku pungutan liar, di wilayah hukum mapolsek setempat.

Berdasarkan atensi kapolda lampung tentang saber pungli dasar laporan polisi LP/12-B/1/2017/sek jabung, sesuai dengan laporan tersebut, aparat kepolisian sektor Jabung  melakukan penangkapan terhadap dua pelaku pemerasan dengan mengatasnamakan SPSI.

"Hari Jum'at (20/1/2017) telah di lakukan penangkapan terhadap dua pelaku pemerasab Ronaldo Bio alias Edo (24 tahun) warga Desa Gunung Sugih Kecil kecamtan Jabung dan Rudiyanto alias Rudi Cokol (33 tahun) warga Desa Jabung kecamatan Jabung lamtim, ujar Kapolsek Jabung Iptu Joni Maputra.

Penangkapan  kedua tetsangka di pimpin langsung oleh Kapolsek Jabung lptu Joni Maputra dengan di back-up sat reskrim polres lamtim yang di pimpin Iptu Jalaludin, dimana untuk kemudian kepada kedua tersangka sekaligus dilakukan tes urine  karna di duga memakai narkoba dan hasil nya di nyatakan positif jika kedua tersangka pemerasan tersebut selain memeras warga mereka juga mengkonsumsi narkoba.

Masih kata Iptu Joni Maputra menambahkan, kedua tersangka selanjutnya di amankan di polsek jabung untuk penyidikan lebih lanjut.

" Modus operandi yang dilakukan tersangka adalah dengan meminta uang di seputaran Desa Adirejo,  Sumberejo, Adi Luhur dan sekitar nya, dengan korbannya para petani, pengusaha swasta serta pedagang, dengan mengatasnamakan SPSI," ujarnya (RAJA).

Keterangan gambar : Salah satu tersangka pelaku pemerasan yang di amankan oleh aparat kepolisian mapolsek Jabung.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sapu Bersih Pungutan Liar Mapolsek Jabung Tangkap Dua Pelaku Pemerasan

Trending Now

Iklan

iklan