Suaralampung.com-Jati Agung-Hj Winarni Ermanto Hadiri Gebyar Paud Se Kecamatan Jati Agung yang di selenggarakan di Lapangan Desa Margodadi Kecamatan Jati Agung Lampung Selatan. Acara tersebut di ikuti kurang lebih 880 siswa paud dari berbagai sekolah yang ada di Kecamatan Jati Agung Dan sekitarnya acara tersebut juga di hadiri Kadis Pendidikan Lampung Selatan Drs. Burhanudin. MM dan anggota DPRD Lamsel Baiquni Aka Sanjaya ST. MT, Maria Agatha Wartinem, Rosdiana, Amelia Nanda Sari. SH, Serta Camat Jati Agung Jhoni Irzal S.sos, hadir juga para tokoh masyarakat dewan guru dan juga para perangkat desa serta tokoh pemuda dan agama.
Hj.Winarni Ermanto selaku Ketua Paud Lampung Selatan Dalam Sambutannya mengatakan, "saya mengucapkan terima kasih kepada camat Jati Agung yang telah membuktikan kepeduliannya terhadap kegiatan Paud, dan kepada anggota dewan yang berkesempatan hadir guna mendukung kegitan ini, kepada seluruh Kepala Desa yang memberikan dukungan kepada dewan guru dan kader paud yang ada di Desa masing-masing, dan tanpa ada nya kerja sama yang baik ini tidak semeriah yang sama-sama kita saksikan ini".katanya
Adapun tujuan kegiatan ini kita semua mengharapkan anak didik di usia dini ini dapat membentuk karakter yang baik dan mendongkrak anak yang berperestasi dalam jenjang pendidikan ke depan nyananti, dirinya juga mengatakan bahwa tema acara hari ini. "Gerakan Menabung" Karena kita ingin mengajarkan kepada anak-anak kita untuk tau menabung sejak dini"pungkasnya.
Masih di temapat yang sama
Drs.Burhanudin.MM. Selaku Kepala Dinas Pendidikan Lampung Selatan mengatakan kepada media, saya sangat mendukung sekali kegiatan ini gunanya untuk mendidik anak supaya berkarakter positip salah satu yang saya liat tadi ada lomba mewarnai itu berarti kita mendidik anak agar mempunyai inspirasi berpikir untuk kedepan, agar si anak dapat berpikir, secara tidak langsung si anak mempunyai ide berpikir yang cemerlang, yang selama ini orang tua beranggapan kepada anak harus bisa membaca menulis padahal itu hanya di antaranya saja, tetapi yang mendasar harus berinteraksi di lingkungannya itu pun yang utama" tutupdia.
Jhoni Irzal.S.Sos. Camat Jati Agung berharap kepada para anggota Dewan untuk selalu mendukung kegiatan seperti ini selain kita memberikan idukasi kepada anak-anak juga untuk merangsang motorik anak melalui lomba mewarnai, dan terkait anggaran yang dalam hal ini sudah di agendakan oleh ketua Paud kanupaten Lampung Selatan, guna menujang pendidikan anak usia dini agar dapat menjadi anak berpotensi dan berperestasi ke depan nanti nya."tutupdia.
Wartawan (Asep)