Biaya Pemeliharaan dan Perawatan Rutin Alat Berat DLHD Tubaba Terindikasi Kebocoran Anggaran

Iklan

Biaya Pemeliharaan dan Perawatan Rutin Alat Berat DLHD Tubaba Terindikasi Kebocoran Anggaran

Redaksi
Kamis, September 02, 2021 | 17:48 WIB 0 Views Last Updated 2021-09-02T10:48:34Z



SuaraLampung.com- Tubaba
Biaya Pemeliharaan dan Perawatan Rutin Alat Berat jenis Excavator Milik Dinas Lingkungan Hidup Daerah (DLHD) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) Diduga Terindikasi Adanya  Kebocoran Anggaran. 

Hal itu begitu terlihat jelas dengan Mangrak dan tidak diberfungsinya Alat Berat Jenis Eksavator di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tubaba. Akan tetapi Biaya Pemeliharaan dan Perawatan Rutin Alat Berat tersebut tetap di Anggarkan sehingga memperkuat dugaan adanya Kebocoran Anggaran.

Pirman. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Daerah (DLHD) Tubaba. Kamis (2/9/2021) di depan kantor DLHD Tubaba Mengaku Biaya Pemeliharaan dan Perawatan Rutin Alat Berat tersebut di Anggarkan. Akan tetapi dirinya berkelit atas mangkrak dan tidak difungsikan alat berat tersebut dengan alasan kurang memahami dan tidak adanya biaya Operasional.

"Dia pernah operasional di situ, entah selip atau amblas dan terendam air, ngangkatnya dua tahun yang lalu pinjam alat berat PU, apa bangsaradin. Lalu tidak bisa hidup lagi Bongkar mesin, Ada biaya Perawatan Servis, makanya dia sekarang sudah di sana itu karena dia sudah hidup, tetapi tidak tahu juga itukan belum pernah kita tes, tapi sudah hidup sekarang" kilahnya dia.

Selanjutnya Pirman menjelaskan bahwa, keadaan tersebut telah di laporkan kepada DPRD setempat. "Saya kebebanan duduk disini ngebagusin, sudah saya laporin ke anggota DPRD karena di tanya mereka, sekarang sudah bagus tapi tidak ada operasionalnya," kelit dia sembari menghubungi bawahannya untuk melakukan pemeriksaan terhadap alat berat tersebut.

Ketika dimintai keterangan besaran anggaran biaya pemeliharaan dan perawatan rutin Alat Berat yang di pusatkan pada kendaraan tersebut dirinya kembali berkilah dengan alasan lupa.

"saya kurang tau, belum pernah di biayai saya ini kan baru masuk dari jaman pak nisom nol, jaman pak Amrullah juga nol " Elaknya. (Medy/Tri)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Biaya Pemeliharaan dan Perawatan Rutin Alat Berat DLHD Tubaba Terindikasi Kebocoran Anggaran

Trending Now

Iklan

iklan