Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandar Lampung Bersama Camat Natar Resmikan Rumah Edukasi

Iklan

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandar Lampung Bersama Camat Natar Resmikan Rumah Edukasi

Redaksi
Selasa, April 19, 2022 | 12:59 WIB 0 Views Last Updated 2022-04-19T15:51:50Z

Suaralampung.com, Lampung Selatan—Camat Natar bersama Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandar Lampung sah resmikan Rumah Edukasi Kader JKN  sekaligus sosialisasi program JKN-KIS kepada masyarakat di Natar Kabupaten Lampung Selatan, Selasa (12/04). Rumah Edukasi Kader JKN ini merupakan inovasi yang dibuat oleh BPJS Kesehatan dalam rangka mengoptimalisasi peran Kader JKN.

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandar Lampung Agus Wibowo dalam sambutannya menyampaikan bahwa Rumah Edukasi Kader JKN ini menjadi sarana wadah informasi dan layanan layaknya seperti di kantor BPJS Kesehatan.

"Tujuan dibangunnya Rumah Edukasi Kader JKN ini yaitu untuk meningkatkan peran kader JKN agar lebih optimal. Masyarakat bisa mendapatkan informasi seputar program JKN-KIS cukup dengan mengunjungi rumah edukasi kader JKN ini. Masyarakat juga dapat mengecek tunggakan dan membayar iuran di rumah edukasi kader ini," tutur Agus Wibowo.

Agus berharap dengan telah didirikannya Rumah Edukasi Kader JKN serta sosialisasi yang digelar ini akan membuat masyarakat sadar akan pentingnya jaminan kesehatan, sehingga yang belum menjadi peserta bisa segera mendaftar agar semua masyarakat di Natar Lampung Selatan ini dapat segera terlindungi kesehatannya dengan menjadi peserta JKN-KIS.

Camat Natar Kabupaten Lampung Selatan  Rendy Eko Supriyanto, juga menyampaikan pentingnya menjadi peserta JKN-KIS, karena kita tidak tahu kapan kita akan sakit, maka wajib kita punya jaminan kesehatan dengan menjadi peserta JKN-KIS.

"Kami sangat senang Kecamatan Natar di berikan kepercayaan oleh BPJS Kesehatan dengan didirikan rumah edukasi kader ini. Dengan adanya rumah edukasi kader ini masyarakat Kecamatan Natar jadi lebih mudah mengakses informasi terkait program JKN-KIS. 

Seluruh masyarakat di Kecamatan Natar yang belum menjadi peserta JKN-KIS kami himbau untuk agar segera mendaftar, karena kapan datangnya sakit kita tidak tau, bisa saja dalam waktu dekat, maka untuk mengantisipasinya yaitu dengan menjadi peserta JKN-KIS, sehingga kita akan tenang biaya berobatnya sudah ada yang jamin," tutur Rendy.

Rendy berharap Rumah Edukasi Kader JKN tersebut dapat membantu masyarakat Kecamatan Natar terkait program JKN-KIS  dan Kader JKN semakin optimal dalam mengedukasi peserta untuk rutin membayar iuran. 
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kepala BPJS Kesehatan Cabang Bandar Lampung Bersama Camat Natar Resmikan Rumah Edukasi

Trending Now

Iklan

iklan