Suaralampung.com, Sukadana — Kepala Rutan Kelas IIB Sukadana, Farizal Antony didampingi jajaran pejabat struktural menerima kunjungan Ketua Ikatan Wartawan Online (IWO) Lampung Timur, Jum'at (16/05/2025).
Kunjungan ketua IWO Lampung Timur, A. Zzohirri ZA bersama jajaran disambut hangat oleh Kepala Rutan. Pertemuan ini tak hanya menjadi pertemuan biasa, melainkan menjadi ajang untuk memperkuat silaturahmi dan sinergi antara Rutan Sukadana dengan pihak media untuk meningkatkan transparansi informasi kepada publik.
Karutan Farizal mengungkapkan bahwa keterbukaan informasi merupakan bagian penting dari upaya meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan yang diberikan oleh Rutan Sukadana.
"Kami sangat menyambut baik kehadiran rekan-rekan dari Ikatan Wartawan Online (IWO) Lampung Timur ini. Kami ingin membangun sinergi yang positif agar informasi terkait pembinaan warga binaan dan kegiatan lainnya dapat tersampaikan dengan baik kepada masyarakat luas,"ujarnya.
Kunjungan ini diisi dengan dialog interaktif antara awak media dan pihak Rutan. Karutan juga memanfaatkan pertemuan ini untuk memberikan penjelasan mengenai berbagai program pembinaan yang tengah dijalankan, mulai dari pelatihan keterampilan, pendidikan keagamaan, hingga kegiatan sosial yang melibatkan warga binaan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan komunikasi dan kerjasama antara pihak Rutan dan media terus terjalin dengan baik demi mewujudkan pelayanan yang lebih profesional dan humanis.