KPU Lampung Tengah Mulai Distribusikan Logistik untuk Pemilihan Umum presiden dan legislatif tahun 2019

Iklan

KPU Lampung Tengah Mulai Distribusikan Logistik untuk Pemilihan Umum presiden dan legislatif tahun 2019

Redaksi
Jumat, April 05, 2019 | 08:14 WIB 0 Views Last Updated 2019-04-05T01:14:57Z

Suaralamoung.Com.
Lampung Tengah--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Tengah mulai mendistribusikan logistik untuk Pemilihan Umum (Pemilu) presiden dan legislatif tahun 2019 di Kabupaten setempat.

Ketua KPU Lamteng Budi Hadi Yunanto mengatakan, pendistribusian logistik Pemilu seperti surat suara, kotak suara, dan ATK dan lain-lain ke TPS-TPS mulai dilakukan Kamis 4 April 2019.

"Hari ini (pendistribusian) kita sudah mulai kirim ke Kecamatan Terbanggi Besar dan Seputih Agung, dan Kecamatan Terbanggi Besar lah yang pertama kita kirim, ya  semua pasti dikirim kata, Budi Hadi Yunanto Kamis 4 April 2019

Masih dikatakan Budi, pendistribusian mendapat pengawalan dari pihak Kepolisian. Sejauh ini kata dia tidak ditemukan kendala-kendala dilapangan.

"Untuk pengawalan kita menggunakan pihak kepolisian, sejauh ini belum ada kendala, Gudang-gudang untuk di TPS pun sudah disiapkan,"kata Budi.

Budi menambahkan, diargetkan pendistribusian selesai 12 April 2019 mendatang."Insya Allah mudah-mudahan tidak ada halangan 12 April selesai pendistribusiannya,"pungkasnya(irul)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • KPU Lampung Tengah Mulai Distribusikan Logistik untuk Pemilihan Umum presiden dan legislatif tahun 2019

Trending Now

Iklan

iklan