Walikota Metro Achmad Pairin Mengukuhkan Dewan Pendidikan Kota Metro periode 2017-2021

Iklan

Walikota Metro Achmad Pairin Mengukuhkan Dewan Pendidikan Kota Metro periode 2017-2021

Redaksi
Kamis, November 23, 2017 | 15:33 WIB 0 Views Last Updated 2017-11-23T08:33:14Z

Suaralampung.Com, Metro - Walikota Metro Achmad Pairin Mengukuhkan Dewan Pendidikan Kota Metro periode 2017-2021 yang berlangsung di Aula SMP Negeri 1 Kota Metro, Rabu (20/09/2017). Acara tersebut turut dihadiri oleh Ketua Dewan Pendidikan Provinsi Lampung, Asisten l Sekda Kota Metro, Kepala Dinas Pendidikan Kota Metro, Ketua Dewan Pendidikan Kota Metro, serta Undangan yeng turut hadir.

Ketua Dewan Pendidikan Kota Metro, Yahya wilis, dalam laporannya mengatakan, pengukuhan organisasi Dewan Pendidikan Kota Metro tentunya bukan hanya sekedar serimonial saja, akan tetapi merupakan langkah pertama dimulainya menjalankan amanah yang dibebankan oleh suatu organisasi, sehingga tercapai program kerja yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat, khususnya dalam dunia pendidikan di Kota Metro.

Yahya wilis menambahkan bahwa Upaya "mencerdaskan kehidupan bangsa" merupakan bagian dari visi misi pendidikan nasional yang merupakan tugas berat dan harus dipikul bersama. Ia menyampaikan dengan Keberadaan Dewan Pendidikan di Kota Metro diharapkan dapat meringankan sekaligus memberikan solusi terhadap masalah pendidikan yang dihadapi Kota Metro.

"Kepada seluruh Pengurus Dewan Pendidikan Kota Metro periode 2017-2021, mari kita bekerja keras, semoga tugas mulia yang diembankan kepada kita dapat dilaksanakan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab." Jelas Yahya .

Adapun susunan personalia anggota Dewan Pendidikan Kota Metro Periode 2017-2021 yang berjumlah 11 anggota diantaranya, Suyeti (Pakar Pendidikan), Yahya Wilis (Penyelenggara Pendidikan), Waspa Kusuma Budi (Penyelenggara Pendidikan), Jenny Soelistiani (Pengusaha), Sunanto (Organisasi Profesi), Darmanto (Organisasi Profesi), Hayumi (Pendidikan Berbasis Kekhasan Agama/Sosial Budaya), Sumarsono (Pendidikan Berbasis Kekhasan Agama/Sosial Budaya), Ahmad Haryono (Organisasi Sosial Kemasyarakatan), Sowiyah (Organisasi Sosial Kemasyarakatan), dan Kayadi (Organisasi Sosial Kemasyarakatan).

Berdasarkan sambutan dari Ketua Dewan Pendidikan Provinsi Lampung, Mahfud Santoso, mengucapkan terimakasih kepada Walikota Metro yang telah berkenan untuk melantik Dewan Pendidikan Kota Metro Periode 2017-2021. Ia mengharapkan pengurus Dewan Pendidikan Kota Metro harus bisa bersinergi dan bermitra dengan Pemerintah melalui Dinas Pendidikan dan dengan DPRD agar dapat berjalan dengan baik.

Didalam sambutan yang disampaikan juga menyampaikan tupoksi Pengurus Dewan Pendidikan, yakni sebagai mediator antara sekolah dengan masyarakat untuk meningkatkan kualitas pendidikan yang bermuara pada Indeks Pembanguan Manusia (IPM) yang mana Kota Metro menjadi ipm tertinggi di Provinsi Lampung, mengawasi sekolah dalam proses pembelajaran, mensuport hal-hal yang bisa mendukung kemajuan pendidikan, membuat rekomendasi, mendorong perhatian dan komitmen masyarakat dan melakukan kerjasama dengan masyarakat, pemerintah serta DPRD yang berkenaan dengan pendidikan, menampung aspirasi dan ide, memberikan masukan dan rekomendasi kepada Pemerintah/DPRD mengenai program pendidikan dan hal-hal lain berkaitan dengan pendidikan, mendorong orang tua dan masyarakat untuk berpartisipasi dalam pendidikan, dan melakukan evaluasi terhadap program pendidikan.

"Atas nama pengurus Dewan Pendidikan Provinsi Lampung, saya mengucapkan terimakasih atas terlaksananya pengukuhan ini, dukungan semua pihak sangat dibutuhkan didalam mewujudkan mimpi kita yakni menjadikan masyarakat yang maju dan berkembang di Provinsi Lampung pada umumnya dan Kota Metro pada khususnya." Terangnya.

Sementara itu, Walikota Metro didalam sambutannya mengucapkan selamat atas dikukuhkannya pengurus Dewan Pendidikan Kota Metro. Pairin menyampaikan dengan telah dikukuhkannya kepengurusan ini, berarti mulai saat itu juga telah resmi sebagai anggota dewan pendidikan dan siap didalam menjalankan tugasnya.

"Selama ini dewan pendidikan telah bekerja baik demi memajukan pembanguan khususnya dalam bidang pendidikan. Dan saya ingatkan kembali bahwa visi Kota Metro sebagai Kota Pendidikan dan Wisata Keluarga berbasis Ekonomi Kerakyatan Berlandaskan Pembangunan Partisipatif, tidak dapat terwujud apabila kita tidak bekerjasama dengan baik, oleh karena itu kami bangga dengan adanya Dewan Pendidikan, PGRI, dan organisasi lain didalam mendukung visi kota metro tersebut sesuai dengan tupoksinya masing-masing." Ucap Pairin.

"Saya mengajak seluruh komponen untuk sama-sama mewujudkan Kota Metro sebagai kota pendidikan. Pada Tahun Anggaran 2017, ipm kita mendapat nilai tertinggi di Provinsi Lampung, dan untuk menopang itu semua  pemerintah mempunyai program salah satunya adalah memberikan baju, celana, dan sepatu gratis untuk SD/SMP baik negeri maupun swasta yang ada di Kota Metro." Tambahnya. 

"Selamat kepada anggota Dewan Pendidikan yang baru saja dikukuhkan, selamat melaksanakan tugas, saling  berkomunikasi dan berkoordinasi didalam tugas demi memberikan hasil yang maksimal." Tutup Pairin. (ADV Kota Metro)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Walikota Metro Achmad Pairin Mengukuhkan Dewan Pendidikan Kota Metro periode 2017-2021

Trending Now

Iklan

iklan