Wali Kota Metro Imbau Warga Ikut Sensus Penduduk Tahun Depan

Iklan

Wali Kota Metro Imbau Warga Ikut Sensus Penduduk Tahun Depan

Minggu, November 17, 2019 | 13:38 WIB 0 Views Last Updated 2019-11-29T06:38:47Z


Keteranagan Gambar : Asisten II Pemkot Metro Yeri Ehwan Sekkot Metro membacakan hasil undian kupon peserta Car Free Day di Lapangan Samber, Minggu (17/11). 


Suaralampung.Com
METRO - Wali Kota  Achmad Pairin meminta bantuan dan dukungan masyarakat Metro untuk mengikuti sensus penduduk tahun 2020 yang diselenggarakan Badan Pusat Statistik (BPS).

"Hari ini (kemarin) acara Car Free Day (CFD) bekerja sama dengan BPS untuk menyosialisasikan Sensus Penduduk yang akan dilaksanakan tahun depan," bebernya saat menyapa masyarakat yang mengikuti CFD di Lapangan Samber, Minggu (17/11).

Ia meminta, masyarakat Kota Metro dapat menyambut baik rencana BPS dalam kegiatan sensus penduduk pada tahun 2020 mendatang. Serta turut menyukseskan dan berperan aktif dalam kegiatan tersebut.

Sementara Kepala BPS Kota Metro Mimik Nurjanti menerangkan, kehadiran pihaknya pada CFD untuk menyosialisasikan dua kegiatan yang akan dilaksanakan tahun 2020 mendatang kepada masyarakat Bumi Sai Wawai.

"Sensus penduduk tahun 2020 akan dilakukan dengan dua metode. Pertama online pada 15 Febuari sampai 30 Maret 2020. Kemudian pada Juli petugas BPS akan mendatangi rumah penduduk untuk men-sensus secara langsung," ungkapnya.

Ia berharap, masyarakat Kota Metro dapat mendukung sensus penduduk tahun 2020 mendatang. Acara ditutup dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol keberhasilan sosialisasi sensus penduduk 2020 dan pembagian sejumlah hadiah melalui kupon yang diundi panitia. (Rilis Kominfo Kota Metro)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Wali Kota Metro Imbau Warga Ikut Sensus Penduduk Tahun Depan

Trending Now

Iklan

iklan