Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0

Iklan

Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0

Redaksi
Senin, April 01, 2019 | 17:30 WIB 0 Views Last Updated 2019-05-21T02:15:05Z
SuaraLampung.Com, ADV-Tulang Bawang - Bupati Tulang Bawang Hj. Winarti SE. MH membuka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0 dalam tata kelola keuangan desa, dengan Aplikasi Siskeudes di kabupaten Tulang Bawang bersama Anggota Komisi XI DRP RI, kegiatan ini digelar di Menggala dan balai kampung, Panca Karsa Purna Jaya,  kecamatan Banjar Baru.
Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0
Pada workshop tersebut, hadir anggota Komisi XI DPR RI, Ir. Ahmad Junaidi Auli, Ditreskrimsus Polda Lampung Kombespol. Drs. Subakti, dan Perwakilan BPKP Lampung Kisyadi yang bertindak sebagai narasumber. Senin (01/04)
Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0
Dikatakan Hj. Winarti, Workshop tersebut merupakan sebagai sarana untuk belajar lebih baik lagi tentang sistem tatakelola keuangan Dana Desa.“ Kita berharap pengelolaan Dana Desa semakin baik pengelolaannya. Dengan sistem seperti ini akan mempermudah kerja administrasi para Kepala Kampung. Kepala Kampung selama ini sudah cukup banyak bekerja dalam melengkapi administrasi pengelolaan Dana Desa. Dengan adanya sistem ini, tentu kerja para Kepala Kampung (Kakam) akan terbantu". Ujarnya
Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0
Dikesempatan itu, Winarti juga berpesan pada para peserta Workshop, untuk dapat mengikuti kegiatan dengan menyimak dan mendengarkan paparan materi, hal ini agar supaya peserts semakin mengerti tentang tata kelola keuangan yang sesuai regulasi. “Tulang Bawang sangat terbuka terhadap investor yang ingin berinvestasi di kabupaten Tulang Bawang, kita akan sangat mendukung setiap ada investor yang ingin menanamkan modalnya di kabupaten Tulang Bawang. Apalagi semua perizinan bisa dibuat di Mall Pelayanan Publik (MPP), hanya dengan melengkapi persyaratan izin-izin, pasti dilayani dengan cepat. Jangan persyaratan belum lengkap lalu yang disalahkan pelayanan yang ada di MPP, lengkapi semuanya baru cepat selesai". Pintanya
Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0
Untuk diketahui,  kegiatan Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0 dalam tata kelola keuangan desa, dengan Aplikasi Siskeudes bersama Anggota Komisi XI DRP R.I, selain dihadiri Bunda Winarti turut hadir juga Inspektorat Tulang Bawang Dr. Pahada Hidayat SH. MH, Asisten III Dr. Untung Widodo, serta Kabab Hukum dan Perundang-undangan Anuari SH. MH. (Jon/ Adv)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bupati Tulang Bawang Buka Workshop Hasil Evaluasi Implementasi Versi 2.0

Trending Now

Iklan

iklan